MotoGP Press

Berita terbaru untuk pecinta MotoGP

Gagal Raih Podium, Bradl akan Terus Berjuang

Published on Selasa, 16 Juli 2013 06.21 // ,

Stefan Bradl segera menyatakan rasa terima kasih kepada para penggemarnya setelah sempat memimpin laga kandangnya, GP Jerman, hari Ahad lalu (14/7). Pembalap tim LCR Honda ini akhirnya gagal meraih podium, namun demikian ia finis di urutan keempat.

Bradl mendapatkan sambutan tepuk tangan meriah dari para penonton ketika ia menyalip Valentino Rossi di tikungan 12 pada tahap awal perlombaan.

"Kurasa ini akhir pekan yang menyenangkan buat kami, sekalipun kami kehilangan peluang untuk meraih podium," kata Bradl usai balapan. "Sebenarnya aku mempunyai start yang bagus dan mampu memimpin balapan selama beberapa lap, namun ketika beberapa pembalap menyalipku aku tahu mereka lebih cepat dariku saat di tikungan terutama pada seksi kedua yang merupakan titik kelemahan kami."

"Kami sangat kompetitif dan sangat cepat pada seksi lainnya, kami cukup puas dengan hasil kerja kami. Ya... aku memang gagal menghadiahi tim dan para penonton dengan podium, tapi kami tak menyerah dan akan terus berjuang di Laguna Seca. Aku ucapkan terima kasih kepada para penggemar atas dukungannya selama beberapa hari ini, dan itu sesuatu yang istimewa buatku."

Sekalipun gagal mencetak angka di dua seri awal musim ini, namun berkat kekonsistenannya belakangan ini mampu mengangkat Bradl ke peringkat tujuh di klasemen pembalap, terpaut 10 poin dengan pembalap Ducati Andrea Dovizioso.

Tags: ,

0 comments

Leave a comment

Subscribe to our RSS Feed! Follow us on Facebook! Follow us on Twitter! Visit our LinkedIn Profile!